Cyber Security untuk menangkal "BJORKA"

Cyber Security

Ketika berbicara tentang peretas, kita dapat mengatakan bahwa ada peretas yang baik atau buruk. Betul sekali? Peretasan etis adalah kenyataan. Temukan:https://www.youtube.com/watch?v=ams-Pg9MlRc

Apa itu peretasan etis?

Peretas etis, etika peretas, atau etika topi putih mencakup serangkaian prinsip dalam praktik ini.

Mereka yang menerapkannya, adalah hacker profesional atau hacker etis. Artinya, mereka yang meretas untuk berbuat baik.

Misalnya, dalam hal keamanan siber , para profesional ini dapat meretas sistem untuk mencari kemungkinan kerentanan , sehingga tidak ada pintu terbuka di mana ancaman dapat menyelinap masuk.

Oleh karena itu, mereka adalah profil profesional yang sangat berharga untuk melawan peretas jahat dan bahwa informasi perusahaan tempat mereka bekerja aman dan sehat, di tempat yang aman. Untuk meminimalkan kemungkinan itu bisa diretas.

SISTIM PENGOLAHAN AIR LIMBAH DALAM GEDUNG BERTINGKAT (STP)


Postingan ini bertujuan untuk sharing dan diskusi terkait Sewage Treatment Plant, saran dan pertanyaan sangat diharapkan agar diskusi pada postingan ini menjadi bermanfaat.

Melanjuti dari tulisan saya sebelumnya, pada tulisan saya kali ini akan membahas tentang proses yang umumnya terjadi pada STP atau WWTP.

Pada postingan kali ini saya akan membahas STP dengan menggunakan sistem Activated Sludge yang sudah di modifikasi seperti Extended Aeration. Pada tulisan saya selanjutnya akan membahas sistem Moving Bed Biofilm Reactor (MBBR). Saya memilih sistem tersebut karena sistem tersebut sering digunakan khususnya di Indonesia. Pada sistem tersebut proses pengolahan yang terjadi meliputi pengolahan secara fisik, biologis dan kimiawi.

Bagaimana cara mencegah kapitasi pompa?

Istilah kapitasi memang sangat tidak populer di kalangan awam, tapi sebenanrnya, masalah kapitasi ini bisa atau bahkan sering terjadi pada pompa air yang kita miliki. Lantas apa itu kapitasi dan apa akibatnya jika terjadi pada pompa air kita?

Penjelasan Kapitasi pada Pompa Sentrifugal

Kapitasi adalah fenomena di mana zat cair yang mengalir pada sebuah pompa mengalami penguapan disebabkan terjadi penurunan tekanan di bawah tekanan uap jenuhnya. Ngerti gak maksudnya? Jadi, bahasa di atas adalah bahasa akademis nya. Mungkin terlihat terlalu teoritis bagi kita-kita yang tak pernah belajar khusus tentang pompa di bangku sekolah.

Agar lebih sederhana, perhatikan gambar berikut.
Ini adalah pompa Sentrifugal. Pada gambar, terlihat jalur suction (Input) pompa merupakan sisi yang bertekanan rendah. Tanda panah vertikal ke atas menunjukan sisi discharger (Output) pompa sebagai sisi yang bertekanan tinggi.

Sedangkan panah berwarna merah adalah impeler berputar yang dipenuhi air bergelembung. Gelembung air tersebut disebabkan karena air pada impeler pompa tersebut menguap atau mendidih. Kenapa bisa menguap, kan air dingin?

NEW ERA dengan SMART BUILDING - Mengembangkan Smart Building di Indonesia


Konsep smart building menjadikan bangunan lebih ramah lingkungan dan penghematan energi bisa lebih dioptimalkan. Melalui penjadwalan atau pengaturan skenario

Pengertian Smart Building

Apa itu smart building? Dalam bahasa Indonesia dapat diterjemahkan sebagai bangunan pintar. Adalah sebuah penerapan sistem pengaturan otomatis terhadap sebuah bangunan. Dimana sistem ini telah diatur dengan menggunakan algoritma yang terstrukur secara rapi. Hampir semua bagian atau komponen bangunan bisa dikelola secara otomatis. Oleh karena itu bisa disebut juga dengan Building Automation System atau BAS.

Prinsip kerja dan Komponen
Prinsip kerja smart building ini adalah integrasi berbagai komponen pada bangunan. Dari komponen yang diinstal ini selain dapat diatur secara otomatis juga terjalin komunikasi antar komponen. Secara umum metode yang digunakan untuk bangunan pintar adalah dengan menggunakan sensor. Berikut ini komponen dari smart building dan metode pengintegrasiannya:

Pentingnya Antisipasi dan Pencegahan Kebakaran Di Apartemen Yang Wajib Dipahami

Peristiwa kebakaran gedung bertingkat juga Apartemen yang masih kerap terjadi menjadi sinyal perlunya penggunaan peralatan pendukung keselamatan khususnya teknologi pemadam api di gedung bertingkat banyak. Pengelola gedung tidak boleh lagi berkompromi karena alasan biaya dan efisiensi lalu abai terhadap keselamatan bersama. Inilah betapa Pentingnya Antisipasi dan Pencegahan Kebakaran Di Apartemen Yang Wajib Dipahami.

Kebakaran juga dapat terjadi kapan saja dan di mana saja tanpa sepengetahuan kita, termasuk di hunian pribadi seperti apartemen. Sebagai langkah antisipasi, pahami cara mencegah kebakaran di apartemen berikut ini yuuk.

Faktor yang sangat PENTING! sebelum membeli atau menyewa Apartemen untuk hunian Anda

Sangatlah PENTING ketika kita ingin membeli/menyewa sebuah hunian vertikal atau Apartemen. Apartemen adalah jenis tempat tinggal yang hampir sama seperti rumah biasa. Perbedaannya dengan rumah hanyalah pada bentuk apartemen yang umumnya terdiri dari gedung tinggi, besar dan mewah.

Apartemen tidak seperti hotel, yang hanya disewa dalam beberapa waktu saja. Tetapi Apartemen lebih dari pada itu, ia dapat disewa atau bahkan dibeli jika memungkinkan.

Cara Mengatasi Kebocoran dan Rembesan Pada Dinding Gedung Bertingkat (Apartemen)

Di  saat musim hujan datang, biasanya hampir semua para pengelola gedung bertingkat, seperti perkantoran, hotel dan apartemen “panen” complaint/keluhan dari penghuni tentang kebocoran atau rembesan air hujan yang masuk ke unit/kamar/ruangan di lantainya.

Apa penyebabnya? Dan cara bagaimana menanganinya?

Salah satu material penting dalam pembangunan gedung bertingkat adalah precast, dinding yang dibuat massal secara pabrikasi. Precast ini berbentuk panel-panel dinding luar yang sudah jadi dan tinggal dipasang. Sederhananya mirip Lego.

Kebanyakan precast digunakan  untuk area dinding luar bangunan bertingkat, seperti di apartemen. Kelebihan dari penggunaan precast adalah: efisiensi material, dan ukuran yang sama hingga mempercepat pemasangan.

Cara Menjadi "ENGINEERING MILLIONAIRE"


Halo Temans E4B,

Saya baru aja ketemu cara mudah belajar menjadi seorang "ENGINEERING MILLIONAIRE", yaitu dengan cara berbisnis internet menjadi AFFILIATE MARKETING. Yang bisa dikerjakan oleh orang awam juga di rumah. Lumayan buat nambah income 😃🙏

Makna warna helm safety proyek yang perlu kamu tahu

Ibu Krisdayanti ke Project Arti warna helm safety yang digunakan oleh para pekerja di suatu pekerjaan proyek.. Indonesia sebagai negara ber...

KDAM 728x90